
Hallo ChinGo! Siapa yang kemarin udah nunggu-nunggu tes TOPIK untuk mengukur kemampuan bahasa korea? Nahh ada informasi menarik loh dalam 4 hari lagi akan dibuka pendaftaran tes TOPIK, jadi jangan sampe ketinggalan yuk simak informasinya.
- Mengenal Ujian Topik (pengertian + manfaat)
TOPIK (Test of Proficiency in Korea) adalah sebuah tes kemampuan bahasa korea untuk menguji seberapa jauh kemampuan bahasa korea untuk orang asing. Tes ini dapat dilakukan di Korea maupun di beberapa Negara lainnya dengan jadwal yang berbeda-beda. Output dari tes ini adalah sertifikat TOPIK yang berlaku sejak tanggal pengumuman hasil nilai. Adapun beberapa manfaat dari ujian Topik ini yaitu sebagai berikut.
- Sebagai tolak ukur kemampuan bahasa korea
- Sebagai syarat untuk mendaftar beberapa beasiswa dari pemerintah Korea
- Sebagai dokumen yang bisa digunakan untuk mengurus Visa, Seleksi, dan Akuisisi tenaga kerja yang bekerja di Korea.
- Sebagai pengakuan identitas bagi orang asing yang memegang kartu penduduk Korea
- Jadwal dan Tempat Terupdate Ujian Topik 2025
Jadwal untuk melakukan ujian TOPIK ini berbeda di negara-negara tertentu. Untuk pelaksanaan ujian TOPIK di Indonesia akan dilaksanakan pada tanggal 11 Mei 2025. Adapun rincian timeline untuk kamu yang ingin mengikuti tes ini yaitu sebagai berikut.
Periode pendaftaran ujian : 24 Februari 2025 (07.00) – 04 Maret 2025 (14.00) Waktu Indonesia
Tanggal ujian : 11 Mei 2025
Pengumuman hasil ujian (Rilis Nilai) : 26 Juni 2025
Untuk tempat pelaksanaan ujian TOPIK ini ada 4 tempat di Indonesia yaitu :
- Jakarta : Jakarta Indonesia Korean School
- Bendung : Universitas Pendidikan Indonesia
- Yogyakarta : Universitas Gajah Mada
- Bai : Bali Korean School
Cek hasil ujian TOPIK melaluii : www.topik.go.kr
- Skema dan Biaya Ujian Topik
Skema untuk ujian TOPIK ini ada dua yaitu TOPIK I dan TOPIK II dengan 6 level dan skor penilaian berbeda untuk setiap levelnya.
TOPIK I : Terdiri dari ujian menyimak dan membaca dengan detail sebagai berikut.
Ujian menyimak : Pilihan ganda berjumlah 30 Soal (Skor keseluruhan : 100)
Ujian membaca : Pilihan ganda berjumlah 40 Soal (Skor keseluruhan : 100)
TOPIK II : Terdiri dari 2 sesi ujian yaitu menyimak dan menulis (sesi 1), membaca (sesi 2)
Sesi 1 – Menyimak : Pilihan ganda berjumlah 50 soal (Skor keseluruhan : 100)
Sesi 1 – Menulis : Pilihan ganda berjumlah 4 soal (Skor keseluruhan : 100)
Sesi 2 – Membaca : Pilihan ganda berjumlah 50 soal (Skor keseluruhan : 100)
Untuk kuota peserta dan biaya yang diperlukan untuk dapat mendaftar ujian TOPIK ini yaitu sebagai berikut.
TOPIK I : Kuota 400 peserta, dengan biaya sebesar Rp.300.000
TOPIK II : Kuota 400 peserta, dengan biaya sebesar Rp.450.000
- Cara pendaftaran Ujian Topik 2025
Nah setelah mengenal apa itu ujian TOPIK dan detail lainnya ayo segera daftarkan dirimu melalui beberapa cara seperti dibawah ini.
- Buka situs https://topik.jiks.com/ina/ lalu pilih menu “Pendaftaran Anggota” dan isi kolom formulir yang diperlukan.
- Setelah berhasil melakukan pendaftaran, lakukan proses “Login” menggunakan nama pengguna dan password yang sudah didaftarkan sebelumnya.
- Pilih menu “Pendaftaran Formulir” kemudian isi sesuai dengan data diri.
- Lakukan pembayaran biaya pendaftaran
- Upload berkas yang di perlukan
– Dokumen scan kartu identitas (KTP dan jenis identitas resmi lainnya)
– Bukti pembayaran biaya pendaftaran
– Bukti kepemilikan rekening (Apabila nama peserta berbeda dengan nama kepemilikan rekening maka unggah juga hasil scan kartu identitas pemilik rekening) - Cek status pendaftaran terbaru setelah seluruh proses selesai dan cetak kartu ujian setelahnya (Kartu ujian ini dapat dicetak 2 minggu sebelum tes dilaksanakan)
Informasi selengkapnya bisa ChinGo cek di beberapa situs di bawah ini ya!
Situs resmi ujian TOPIK Indonesia : https://topik.jiks.com/ina/
Situs resmi ujian TOPIK UPI : https://korea.upi.edu/informasi-umum-topik/
Situs resmi ujian TOPIK UGM : https://korea.fib.ugm.ac.id/category/topik/